Para peneliti menemukan tiga kerentanan remote code execution (RCE) dengan kategori kritis di plugin ‘PHP Everywhere’ untuk WordPress, yang digunakan oleh lebih dari 30.000 situs web di seluruh dunia. Tiga kerentanan ditemukan oleh analis keamanan di Wordfence dan dapat dieksploitasi oleh pengguna yang memengaruhi semua versi WordPress dari 2.0.3 dan di bawahnya. Ketiga kerentanan tersebut terdaftar sebagai CVE-2022-24663, CVE-2022-24664, dan CVE-2022-24665 dengan nilai kerentanannya berdasarkan CVSS yaitu 9,9. Dua kelemahan terakhir tidak mudah dieksploitasi karena memerlukan izin tingkat kontributor, kerentanan pertama jauh lebih terbuka untuk eksploitasi yang lebih luas karena dapat dieksploitasi hanya dengan menjadi subscriber di situs.
Sumber : https://www.bleepingcomputer.com/news/security/php-everywhere-rce-flaws-threaten-thousands-of-wordpress-sites/